Pages

Wednesday, July 31, 2019

Pengantar Ilmu Administrasi Negara


Tugas
Pengantar Ilmu Administrasi Negara
( Hubungan Ilmu Administrasi Negara Dengan Ilmu Sosial )


OLEH :
                      NAMA   :   NURMAYANTI
                      NIM       :  105611119417
                      KELAS   :  2E


JURUSAN ILMU ADMINISTRASI NEGARA
FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN POLITIK
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MAKASSAR
2018




  1. Hubungan Ilmu Administrasi Negara Dengan Ilmu Hukum
Ilmu Hukum merupakan suatu cabang ilmu pengetahuan yang mempelajari norma – norma dan kaidah – kaidah dalam kehidupan masyarakat. Kelangsungan hidup yang teratur serta perkembangan yang bergerak ( dinamis ) dari administrasi dapat berjalan dengan baik jika individu di dalamnya menaati kaidah dan peraturan - peraturan yang telah di tentukan, contohnya Administrasi Negara yang bergerak ( dinamis ) berlandaskan Undang – Undang yang di susun dan di pisahkan oleh pemerintah. Hubungan Ilmu Administrasi Negara Dengan Ilmu Hukum adalah Ilmu Hukum mendukung Ilmu Administrasi Negara karena dapat di gunakan sebagai pengetahuan yang mempelajari norma – norma dan kaidah – kaidah dalam kehidupan masyarakat.
  1. Hubungan Ilmu Administrasi Negara Dengan Ilmu Ekonomi
Ilmu ekonomi adalah suatu ilmu yang mempelajari tentang kebutuhan manusia yang tidak terbatas dengan sumber daya/alat pemuas kebutuhan yang terbatas. Administrasi bergerak atas prinsip yang sama karena tujuan organisasi pada umumnya tidak terbatas sedangkan sumber – sumber yang tersedia selalu terbatas. Hubungan Ilmu Adaministrasi Negara dengan Ilmu Ekonomi sangat erat saling melengkapi, dan seiring antara satu dengan yang lain dilihat dari prinsip keduanya yaitu efisiensi dan efektivitas. Administrasi dapat menjadi alat ekonomi sebagai pencapaian tujuan begitupun sebaliknya ekonomi dapat menggunakan ilmu administrasi sebagai alat hingga tercapainya tujuan yang telah di rencanakan.
3.      Hubungan Ilmu Administrasi Negara Dengan Ilmu Psikologi
Ilmu Psikologi merupakan ilmu yang mempelajari kejiwaan seseorang hanya dapat di gerakkan dengan baik apabila administrator yang menjadi atasannya mengenal jiwa orang tersebut, kejiwaan itu dapat di pelajari melalui ilmu jiwa psikologi. Hubungan Ilmu Administrasi Negara Dengan Ilmu Psikologi yaitu sangat membantu perkembangan ilmu administrasi, karena administrasi didalamnya terdapat individu yang bekerja untuk mencapai suatu tujuan, dan dalam psikologi dapat mengukur, menerangkan dan kadang – kadang mengubah tingkah laku seseorang, psikologi memberikan pemahaman kepada ilmu administrasi untuk bagaimana menempatkan, mengukur, membangun karasteristik seseorang dalam mencapai tujuan.  
   4.      Hubungan Ilmu Administrasi Negara Dengan Ilmu Sosiologi
Ilmu sosiologi merupakan suatu ilmu yang mempelajari hubungan antara manusia dan kelompok – kelompok dan merupakan penelitian secara ilmiah terhadap suatu interaksi sosial yaitu suatu organisasi sosial. Dari segi sosiologi, administrasi di hubungkan dengan hubungan masyarakat yang di mana individu menjalankan perannya. Contohnya dalam mendirikan sebuah organisasi yang terstruktur untuk mendapatkan profit ( manfaat/keuntungan ) dalam tujuan usahanya, di sini terdapat teori administrasi dalam membangun strukturnya, sedangkan dalam sosiologi mempelajari bagaimana individu berperan dalam masyarakat, dalam keduanya kita dapat merencanakan bagaimana cara sebuah organisasi menawarkan produknya kepada masyarakat.
   5.      Hubungan Ilmu Administrasi Negara Dengan Ilmu Politik
Ilmu politik merupakan suatu ilmu yang mempelajari kekuatan dan kekuasaan dalam masyarakat. Ilmu politik memberikan sumbangan dari sisi teori dan prakteknya, salah satunya bagaimana pengalokasikan wewenang, politik dan penyusunan konflik, hal tersebut memberikan sumbangan pemahaman teori dalam ilmu administrasi untuk tindakan yang lebih dalam realitas ( kenyataan ) sebuah organisasi. Dalam sisi prakteknya bisa kita lihat bagaimana metode – metode yang di berlakukan pada suatu administrasi dalam suatu pemerintahan, dari kedua hal tersebut ilmu administrasi bisa di artikan bahwa ilmu administrasi memiliki essensial ( inti, pokok penting/sesuatu yang mendasar ) dengan ilmu hukum.




No comments:

Post a Comment